Toyota Hentikan Produksi FJ Cruiser

Sabtu, 14 Mei 2016 - 17:29 WIB
Toyota Hentikan Produksi FJ Cruiser
Toyota Hentikan Produksi FJ Cruiser
A A A
CANBERRA - FJ Cruiser memang menjadi salah satu andalan Toyota untuk segmen Sport Utility Vehicle (SUV). Namun, semakin ketatnya persaingan pada segmen SUV tampaknya membuat model ini semakin tidak dilirik pasar.

Dilansir dari Drive, Sabtu (14/5/2016), alhasil, pabrikan mobil asal Jepang ini memutuskan untuk berhenti melakukan produksi terhitung mulai Agustus 2016. Model ini pertama kali diluncurkan pada 2011 dengan pasar utama di Amerika Serikat (AS).

FJ Cruiser hadir dengan tampilan desain yang lebih stylish dengan target pasar masyarakat perkotaan yang masih memiliki jiwa muda. Namun, model tersebut tidak bisa bertahan lama di Negeri Paman Sam dan harus pensiun pada 2014.

Terakhir, negara yang masih memproduksi FJ Cruiser adalah Australia, namun pada akhirnya negeri kanguru tersebut harus mengikuti jejak AS. Tercatat FJ Cruiser telah terjual lebih dari 11 ribu unit di Australia.

Toyota FJ Cruiser dibekali dengan mesin V6 4,0 liter naturrally aspirated dengan kode 1GR-FE dengan output 268 Tk dan Torsi 380 Nm. Meski memiliki bobot yang cukup berat, namun mobil ini memiliki daya jelajah yang sangat mumpuni.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8073 seconds (0.1#10.140)