Suzuki Hustler Dibanderol Rp123 Jutaan

Senin, 22 September 2014 - 22:40 WIB
Suzuki Hustler Dibanderol Rp123 Jutaan
Suzuki Hustler Dibanderol Rp123 Jutaan
A A A
JAKARTA - Dari tiga reference model yang ditampilkan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di ajang Indonesia International Motor (IIMS) 2014 Suzuki Hustler yang paling menarik perhatian.

Mobil yang di negara asalnya Jepang, masuk kedalam segmen Kei Car atau mobil kecil ini kerap mencuri perhatian pengunjung. Tidak heran kemudian SIS berencana memboyong Hustler tahun depan.

"Tiga mobil reference model tersebut sengaja kami display untuk melihat respon pasar. Jika respon baik maka tahun depan mungkin akan kami bawa ke Indonesia," ujar Head of 4W Product Development SIS, Dony Saputra, Senin (22/9/2014).

Dony mengatakan, sejak Januari-Agustus 2014, mobil yang berbagi paltrom dengan Wagon R ini menempati mobil dengan penjualan 5 teratas di Jepang.

"Jika nantinya dibawa ke Indonesia, pasti akan kami lakukan penyesuaian dulu untuk kondisi di Indonesia. Fitur-fitur akan di sesuaikan," imbuhnya.

Terkait dengan harga, Dony hanya bekomentar tipis. "Di Jepang, Hustler paling murah dibanderol 1.048 juta yen kalau disini ya hitung aja," katanya.

Menilik patokan harga tersebut, maka harga Hustler di Jepang sekitar Rp123 juta. Dengan penambahan pajak CBU maka harga tersebut akan bertambah dua kali lipat ketika mendarat di Indonesia.

Hustler mengsusung jantung kecil 660cc 3-silinder DOHC. Di Jepang, mesin ini tersedia dalam pilihan turbo dan non turbo, dengan pilihan transmisi CVT atau manual 5-speed dan 2WD atau 4WD.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3458 seconds (0.1#10.140)