Asiafone Rilis Cheetah Unggulkan Kecepatan

Jum'at, 24 Oktober 2014 - 13:29 WIB
Asiafone Rilis Cheetah Unggulkan Kecepatan
Asiafone Rilis Cheetah Unggulkan Kecepatan
A A A
JAKARTA - Asiafone merilis Cheetah, sesuai namanya smartphone ini mengedepankan kecepatan, mewah dan tetap terjangkau.

Direktur Utama Asiafone, Herman Zhou mengemukakan, Asiafone Cheetah menjadi jawaban karena mengunggulkan performance menakjubkan. Ponsel tersebut menyasar kalangan menengah, karena harga yang ditawarkan sangat terjangkau.

"Segmen smartphone ini dengan range harga Rp1 jutaan, memang tidak banyak yang menawarkan performance yang layak," ungkapnya dalam keterangan tertulis kepada Sindonews, Jumat (24/10/2014).

Ponsel pintar anyar itu memiliki perpaduan processor 1.2 Ghz dan RAM 1GHz dan mengoperasikan . Sehingga menjadi tawaran menarik bagi konsumen yang menginginkan kenyamanan, terutama untuk bersosial media. Sajian fitur lengkap, Cheetah menawarkan gaya hidup di era digital.

Menurut Herman, hasil pengambilan gambar Cheetah tidak mengecewakan, karena sudah menggunakan kamera berkekuatan 8MP.

"Untuk sebuah momen penting atau sekedar berbagi kebahagiaan menjadi pengalaman yang luar biasa," terangnya.

Bahkan, untuk selfie pun akan semakin mengasyikan karena kamera depan yang ditanamkan adalah 3MP.

Apalagi tersedia fasilitas Cheese Click, yang memudahkan pengguna ketika melakukan selfie. Tidak perlu mengatur timer terlebih dahulu saat menggunakan tongkat narsis (tongsis), tinggal katakan "Cheese" dan kamera pun akan mengambil gambar.

Tersemat layar 5 inchi pada Asiafone Cheetah ini, sehingga membuat Anda nyaman saat melakukan berbagai kegiatan.

Terlebih, teknologi yang digunakan sudah IPS atau In-plane switching. Sebuah teknologi menggunakan dua transistor dan lebih menekankan kepada sudut penglihatan yang lebih baik.

Asiafone terus melakukan penguatan dalam penanganan after sales service dan untuk setiap pembelian Asiafone Smartphone.

"Dengan jaringan penjualan yang sangat luas hingga ke kota-kota kecil di hampir seluruh pelosok Indonesia. Produk Asiafone Smartphone sangat mudah didapatkan," pungkas Herman.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8536 seconds (0.1#10.140)