LG PJ9 Sebuah Speaker Bluetooth yang Bisa Melayang

Selasa, 27 Desember 2016 - 18:28 WIB
LG PJ9 Sebuah Speaker Bluetooth yang Bisa Melayang
LG PJ9 Sebuah Speaker Bluetooth yang Bisa Melayang
A A A
SEOUL - Produsen teknologi LG terus melakukan inovasi produk baru, bahkan dalam ajang CES 2017 akan mengeluarkan sebuah speker unik. Ini merupakan speker bluetooth yang bisa melayang di udara.

Pihak LG sudah memberi nama LG PJ9 yang rencanannya akan dipajang di CES tahun depan yang berlangsung di Las Vegas. Speaker yang memiliki warna putih ini terlihat seperti benda-benda interior di sebuah stasiun ruang angkasa, menarik bukan!

Seperti dilansir dari Indianexpress, speaker ini didukung dengan dua radiator pasif untuk keseimbangan suara yang lebih baik. Bahkan PJ9 menawarkan daya tahan baterai hingga 10 jam serta mampu melayang di udara melalui gaya magnet.

Setelah baterai LG PJ9 habis, maka speaker tersebut akan turun ke port magnetik yang dirancang juga sebagai woofer. Dan akan mengisi baterai secara nirkabel. Selain itu, speaker ini juga telah memiliki sertifikasi tahan terhadap air pada kedalaman kurang dari 1 meter selama 30 menit.

Namun pihak LG masih menutup kran informasi terkait harga dan waktu peluncuran produk ini. LG bukanlah perusahaan pertama yang mengeluarkan desain speaker melayang, beberapa merek baru sebelumnya juga telah mengeluarkan speaker serupa seperti Ice, Om Audio, Crazybaby, Fineway dan lain-lain.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0672 seconds (0.1#10.140)