Presiden Direktur Baru Sharp Siapkan Tiga Poin Utama Jalankan Perusahaan

Rabu, 26 April 2017 - 14:10 WIB
Presiden Direktur Baru Sharp Siapkan Tiga Poin Utama Jalankan Perusahaan
Presiden Direktur Baru Sharp Siapkan Tiga Poin Utama Jalankan Perusahaan
A A A
JAKARTA - PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) baru saja menunjuk Shinji Teraoka sebagai Presiden Direktur baru. Menggantikan pendahulunya, Shinji siap membawa SEID untuk lebih maju lagi.

Untuk itu, penerus Fumihiro Ire ini telah menyiapkan beberapa strategi yang siap dilancarkan dibawah kepemimpinannya. Dalam hal ini, Shinji menjabarkan setidaknya ada tiga poin utama yang ditargetkan SEID untuk kedepannya.

"Kami ingin Sharp menjadi nomor satu. Saat ini pangsa pasar Sharp secara keseluruhan berhasil menguasai 20 persen pangsa pasar untuk kategori peralatan rumah tangga. Oleh karena itu, kedepannya kita akan memperbesar kategori bisnis dalam satu tahun di semua kategori produk," ujar Presiden Direktur PT SEID, Shinji Teraoka, di Jakarta, Rabu (26/4/2017).

Selanjutnya, Shinji menjelaskan bila dirinya siap melakukan reformasi struktural perusahaan. Dimana Sharp kita akan mengadakan reformasi kesadaran untuk selauruh karyawan di indonesia untuk menjadi SDM yang mqmpu bersaing di tatanan global.

"Kami akan menyingkirkan hal-hal yang tidak perlu. Selain itu, kita juga akan menyiapkan tubuh organiasasi perusahaan yang kuat. Jadi kami akan berusaha memperbaiki citra dan budaya perusahaan agar dapat jadi perusahaan yang dicintai konsumen," paparnya.

Poin utama lainnya, Sharp ingin lebih mengutamakan konsumen. Shinji melihat, Sharp merupakan sebuah perusahaan manufaktur, oleh karena itu Sharp ingin berusaha memproduksi semua produk dari sudut pandang pelanggan.

Salah satunya adalah meningkatkan pelayanan purna jual. Sehingga ketika membeli produk Sharp pelanggan tidak merasa menyesal.

"Melayani konsumen adalah budaya warisan dari Jepang dan kami akan tetap menjunjung tinggi semangat ini," tutupnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8722 seconds (0.1#10.140)