MV Agusta F3 RC Edisi Khusus Hanya Dibuat 350 Unit

Rabu, 23 September 2015 - 10:55 WIB
MV Agusta F3 RC Edisi Khusus Hanya Dibuat 350 Unit
MV Agusta F3 RC Edisi Khusus Hanya Dibuat 350 Unit
A A A
SAMARATE - MV Agusta telah meluncurkan motor F3 RC edisi terbatas, dimana tunggangan ini merupakan replika dari motor yang digunakan di ajang World Supersport.

Dilansir dari visordown, Selasa, (22/9/2015), MV Agusta hanya akan diproduksi sebanyak 350 unit. Dimana 100 buah untuk seri F3 675 RC dan 250 buah untuk seri F3 800 RC.

Semua varian edisi terbatas akan ditandatangani oleh para pengendara MV Agusta Tim Reparto Corse yang berlaga di ajang World Supersport yaitu Jules Cluzel (kanan) dan Lorenzo Zanetti (kiri).

Dengan adanya tanda tangan kedua pembalap ini untuk mengesahkan keaslian setiap sepeda motor. Tak hanya tanda tangan, MV Agusta F3 RC edisi terbatas ini juga diberi nomer kebanggaan yang digunakan 2 pembalap yaitu 16 untuk Cluzel dan 87 untuk Lorenzo Zanetti.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5709 seconds (0.1#10.140)