Renault Akan Tarik Selimut Megane R.S Besok

Kamis, 25 Mei 2017 - 21:02 WIB
Renault Akan Tarik Selimut Megane R.S Besok
Renault Akan Tarik Selimut Megane R.S Besok
A A A
PARIS - Renault akan segera memperkenalkan Megane R.S di Monaco Jumat, (26/7/2017). Renault mempersenjatainya Magane RS dengan sasis baru dan slip differential terbatas serta sistem pembuangan Akrapo.

Seperti dilansir dari Autoweeks, Mobil buatan Prancis itu menawarkan kepada pasar berbagai inovasi dan teknologi, dari axis kemudi independen suspensi depan pada varian chassis seperti Sport dan Cup serta berbagai perlengkapan sporti di antaranya kursi bucket Recaro, kaliper rem Brembo dan monitor R.S.

Megane R.S. sebenarnya dibangun oleh staf di Renault Sport dan mereka bertanggung jawab dalam memberikan inovasi tersebut selain mencoba untuk mewujudkan teknologi F1 pada mobil harian. Dan sehinggi kini, sudah 15 tahun Megane R.S. berada di pasar melalui tiga generasi model ikonik.

Bagian peredan kejut juga tidak uput dari peningkatan daya, Renault menambahkan Ohlins Road dan Track dampers dengan pegas baja guna menjamin bantingan yang pas ketika diajak ngebut di jalan.

Ban memakai Michelin Pilot Sport Cup yang khusus dikembangkan oleh Michelin dan Renault Sport. Ban tersebut dikawinkan dengan velg Turini Speedline warna hitam lingkar 19 inci.

Desain interior terlihat sporty dengan pemakaian kulit Alcantara dan jok dari Recaro. Sandaran kepala diberi emblem Renault Sport, stir kemudi dilapis Alcantara dengan jahitan merah dan beberapa tambahan pemanis lainnya.

Namun bagian paling penting dari Megane RS Trophy 275 terbenam dibawah kap mesin. Renault membekalinya dengan mesin 2.0 liter yang menghasilkan total output 275dk yang tersedia di putaran 5.500 rpm.

Torsi puncak sebesar 360Nm dapat diraih antara 3.000 dan 5.000rpm. Tingkat konsumsi bahan bakar rata-rata sebesar 7.5 liter/ 100km dan emisi CO2 sebesar 174 g/km. Renault Megane RS Trophy 275 hanya akan dijual di 20 negara dan di lima benua.

Calon konsumen yang tertarik dapat melakukan pemesanan tanggal 3 Juni mendatang di Perancis. Pabrikan mematok harga 38.000 EUR untuk mobil ini, atau sekitar Rp608 juta.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6737 seconds (0.1#10.140)