Hyundai Truk & Bus Sukses Tarik 158 Konsumen Serius di GIIAS 2017

Kamis, 24 Agustus 2017 - 06:01 WIB
Hyundai Truk & Bus Sukses Tarik 158 Konsumen Serius di GIIAS 2017
Hyundai Truk & Bus Sukses Tarik 158 Konsumen Serius di GIIAS 2017
A A A
SERPONG - PT Hyundai Oto Komersial Indonesia (HOKI) selaku APM Hyundai Truck & Bus Indonesia sangat sukses menarik calon pelanggannya di GIIAS 2017. Sejak pembukaan pada Kamis 10 Agustus 2017 lalu, hingga penutupan 20 Agustus 2017, HOKI berhasil mendapatkan 158 calon pelanggan serius.

’’Mengingat tidak adanya salesman yang aktif menarik pengunjung di booth, 158 calon pelanggan ini memang merupakan mereka yang sangat serius. Sebab mereka memang datang dan sangat tidak sabar untuk bisa segera mencoba truk Hyundai di perusahaan mereka,’’kata Ari Tristianto Wibowo selaku Marketing Manager HOKI.

Respons pengunjung sangatlah positif. Selain berkat merek Hyundai yang memang sudah dikenal, produk yang ditampilkan pun sangat menarik, bahkan untuk pengunjung awam sekalipun. Terbukti dengan menangnya Hyundai Xcient sebagai Juara 2 Favorite Commercial Car GIIAS 2017. Xcient memang sangat ramai, begitu banyak pengunjung yang ingin melihat bagian dalam Xcient dan berfoto Bersama Xcient.

Pujian dilontarkan oleh pengunjung khususnya mengenai desain baik eksterior maupun interior. Selain itu, aktifitas permainan King Hammer juga terlihat selalu antre. Suasana hari kemerdekaan Indonesia begitu meriah berkat lomba King Hammer untuk pengunjung yang memperebutkan hadiah minatur Hyundai Mighty. Pukulan yang begitu kuat harus diredam karena tantangan terakhir adalah membuktikan konsistensi kekuatan pukulan.

Peserta ditantang untuk dapat mencapai nilai di atas 75 namun di bawah 99, dan dua pukulan harus mendapat angka yang sama. Sang juara yaitu Dito berhasil membuat dua pukulan yang konsisten dengan angka 91 dan membawa pulang miniatur Hyundai Mighty. Konsistensi pukulan ini mewakili konsistensi komitmen HOKI untuk selalu dapat membuat pelanggannya puas dan senang dengan produk Hyundai Truck & Bus.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6782 seconds (0.1#10.140)