Membanggakan! Anak Petani Tunanetra Mampu Jadi Sarjana di Universitas Sam Ratulangi Manado

Sabtu, 18 November 2023 - 21:23 WIB
loading...
Membanggakan! Anak Petani Tunanetra Mampu Jadi Sarjana di Universitas Sam Ratulangi Manado
Sri Wulandari Lomuli, anak petani penyandang tunanetra berhasil lulus menjadi sarjana di Universitas Sam Ratulangi Manado. Foto/MPI/Subhan Sabu
A A A
MANADO - Keterbatasan fisik Han Lomuli (57), tak menyurutkan langkahnya untuk menyekolahkan anaknya sampai jenjang tertinggi. Petani penyandang tunanetra dari Dusun Goyo, Desa Ollot II, Kecamatan Bolangitang Barat, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Sulawesi Utara, berhasil menyekolahkan putri cantinya hingga lulus sarjana.



Han Lomuli, bersama istrinya Aisya Shabudin (54) tak dapat menutupi rasa bahagianya, setelah mengetahui putri cantiknya, Sri Wulandari Lomuli diwisuda menjadi sarjana strata satu (S1) di Universitas Sam Ratulangi Manado.



Meski lahir dari keluarga miskin, dan orang tuanya mengalami keterbatasan fisik, tidak sedikitpun menyurutkan langkah Sri Wulandari Lomuli untuk menuntaskan pendidikannya di perguruan tinggi negeri ternama di Kota Manado.



Wulan, sapaan akrab Sri Wulandari Lomuli, mangaku sangat bersyukur punya ayah yang hebat dan luar biasa. Walaupun ekonomi keluarga yang begitu kurang memadai, jiwa dan raga kedua orangtuanya tidak pernah patah untuk menyekolahkan dia dan adik perempuannya.

"Mau hujan panas tetap berkebun demi mendapatkan uang untuk keperluan anak-anaknya, semoga di balik mata papa yang kondisinya memang tidak seperti mata kita, Allah selalu melindungi papa dari segalanya," tutur Wulan.

Membanggakan! Anak Petani Tunanetra Mampu Jadi Sarjana di Universitas Sam Ratulangi Manado


Wulan bisa kuliah di Fakultas Peternakan Universita Sam Ratulangi Manado, dengan memanfaatkan beasiswa Bidikmisi yang didapatnya. Selain itu, untuk dapat menempuh pendidikan Wulan juga dibiayai dari hasil kebun kedua orang tuanya. "Untuk biaya kuliah saya dapat beasiswa, selain itu saya jualan pulsa juga," kata Wulan.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2199 seconds (0.1#10.140)