Bungkam Toyota FT-AC, Nissan Luncurkan Xmotion Concept

Selasa, 16 Januari 2018 - 15:45 WIB
Bungkam Toyota FT-AC, Nissan Luncurkan Xmotion Concept
Bungkam Toyota FT-AC, Nissan Luncurkan Xmotion Concept
A A A
LOS ANGELES - Untuk kesekian kali Nissan memperkenalkan mobil berdesain radikal, kali ini Nissan memperlihatkan Xmotion Concept, di Detroit Auto Show. Nissan Xmotion Concept dihadirkan untuk menjawab kehadiran Toyota FT-AC.

Secara keseluruhan, konsep Xmotion terlihat seperti jawaban akan kehadiran Toyota FT-AC Concept yang memulai debutnya di LA Auto Show.

Bungkam Toyota FT-AC, Nissan Luncurkan Xmotion Concept


Nissan Xmotion adalah sebuah SUV tiga baris yang akan menjadi bahasa desain Nissan mulai tahun 2020 mendatang. Tampilannya yang boxy dan penuh dengan sudut-sudut tajam membuatnya tampil sangat agresif.

Di bagian dalam, desainnya agak aneh karena dibuat menyerupai landscape Jepang klasik. Dengan bagian lantai yang seakan menyatu ini melambangkan sungai. Konsol tengahnya menyerupai sebuah jembatan yang terbuat dari kayu cedar. Dan dashboardnya terinspirasi dari kerajinan kayu Jepang tapi futuristik.

Bungkam Toyota FT-AC, Nissan Luncurkan Xmotion Concept


Layout kabin mobil ini dibuat untuk muat enam orang, dengan 4+2 layout. Dan ada tujuh layar sentuh yang bisa dimainkan di dalam kabinnya. Berbicara posisi duduknya yang unik, ada tiga baris di mobil ini dengan tiap baris mempu memuat dua orang penumpang. Jadi totalnya bisa menampung hingga enam penumpang. Hal ini dimungkinkan berkat tatanan menumpuk seperti di bioskop. Dan layar lebar di tengah dashboard seperti layar bioskopnya.

Dari tampilan luar dan juga interiornya yang futuristik, tampaknya pabrikan Jepang ini akan membuat Xmotion menjadi mobil tanpa awak (autonomous).

Daniele Schillaci, Executive Vice President of Nissan Motor Co., Ltd., for Global Marketing and Sales, Zero-Emission Vehicles and Battery Business mengatakan, Zero -Emission IMx merupakan mobil konsep yang memberikan sekilas gambaran akan masa depan Nissan Intelligent Mobility, pendekatan ini dilakukan Nissan untuk mengubah bagaimana mobil ditenagai, dikendarai dan diintegrasikan kepada lingkungan sekitar.

Kendaraan ini dirancang untuk mempererat hubungan pengemudi dengan sebuah kendaraan. Sehingga tercipta pengalaman berkendara yang lebih aman, lebih nyaman, dan lebih menyenangkan. "Mobil konsep zero-emission crossover IMx ini mewujudkan masa depan Nissan Intelligent Mobility," tutur Daniele Schillaci.

Daniele menjelaskan, IMx menawarkan kenyamanan yang belum pernah ada sebelumnya dan kemampuan untuk mengendalikan mode berkendara, Nissan IMx ingin mentransformasi pengalaman pengemudi saat berkendara.

"Melalui Nissan Intelligent Mobility, Nissan berkomitmen untuk mengubah cara masyarakat dan mobil saling terhubung, serta bagaimana mobil berinteraksi dengan masyarakat dalam waktu dekat dan seterusnya," harapnya.

(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9058 seconds (0.1#10.140)