Gran Max Mendominasi Penjualan Daihatsu secara Virtual

Minggu, 09 Agustus 2020 - 09:24 WIB
loading...
Gran Max Mendominasi Penjualan Daihatsu secara Virtual
Daihatsu Gran Max. FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - Daihatsu kembali menyelenggarakan Virtual Daihatsu Festival untuk kedua kalinya pada Sabtu, 25 Juli 2020, lalu.

Produsen mobil asal Jepang itu mengaku mendapat hasil yang memuaskan dari hasil penjualannya secara daring itu. Program penjualan virtual ini hanya berlangsung selama satu jam."( ).

“Daihatsu mencatatkan total penjualannya sebanyak 554 unit yang telah dipesan,” kata Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division HeadPT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

Lebih lanjut, Hendrayadi mamaparkan, mobil Daihatsu yang paling banyak dipesan pada acara ini adalah Gran Max sebanyak 34%, diikuti oleh Astra Daihatsu Sigra 28%, Ayla di tempat ketiga dengan kontribusi sebesar 15%, disusul Terios 11%, dan Xenia 8%.

Pada Virtual Daihatsu Festival di bulan Juli mengalami kenaikan sebesar 37%, jika dibandingkan dengan hasil perhelatan serupa di Juni lalu, yang meraih total 404 pemesanan.

“Semua model Daihatsu mengalami kenaikan, khususnya, Gran Max sebesar 45%, Ayla 39%, dan Sigra 31% dibandingkan dengan pencapaian bulan Juni lalu,” imbuh Hendrayadi.

Tak hanya penjualan, kenaikan juga terjadi pada sisi jumlah pengunjung. Acara ini tercatat diikuti oleh lebih dari 1.900 viewer.

“Kenaikan jumlah penjualan dan pengunjung ini merupakan respon positif terhadap program ini,” tandas Hendrayadi.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2525 seconds (0.1#10.140)