Datangkan Redmi Note 5, Xiaomi Siap Telikung Samsung di Korea

Rabu, 18 Juli 2018 - 12:37 WIB
Datangkan Redmi Note 5, Xiaomi Siap Telikung Samsung di Korea
Datangkan Redmi Note 5, Xiaomi Siap Telikung Samsung di Korea
A A A
SEOUL - Xiaomi telah melebarkan sayap usahanya hingga ke luar dari China. Hasilnya mereka sukses menelikung Samsung dan pabrikan lainnya di pasar smartphone India. Dan kini Xiaomi mencoba peruntungan di Korea Selatan, rumah dari dua pabrikan ponsel dunia yaitu Samsung dan LG.

Kantor berita Yonhap, Selasa (18/7/2018) menyebutkan, perangkat Xiaomi pertama yang mau dijual di tanah Korea adalah Redmi Note 5. Ponsel ini didistribusikan melalui kemitraan lokal, G-mobi. Mitra Xiaomi itu mengumumkan harga Note 5 senilai Rp3,8 juta.

Redmi Note 5 akan dijual mulai pekan ini melalui operator Korea SK Telecom dan Korea Telecom. Handset dilengkapi layar Full-HD + seluas 5,99 inci dan chipset Snapdragon 636 CPU dengan RAM 4 GB, plus 64 GB penyimpanan bawaan.

Handset merupakan upgrade besar atas Redmi Note 4. Di bagian kamera, Xiaomi memilih dual-camera untuk pertama kalinya dalam seri Note. Kamera pada bagian belakang itu memiliki sensor 12 MP + 5 MP yang dilengkapi sensor selfie 13 MP dengan kapasitas baterai 4.000 mAh.

Bertolak belakang dengan Xiaomi, Samsung berkinerja sangat buruk di China. Di sana, Strategy Analytics mencatat Samsung hanya menguasai 1,3% pangsa pasar pada kuartal pertama 2018.

Samsung sendiri selalu kehilangan pasar mid-range di manapun Xiaomi telah menginjakkan kakinya untuk bersaing dengan raksasa Korea tersebut. Pertanyaannya, apakah Xiaomi kembali mengangkangi Samsung di halaman rumahnya sendiri?
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9559 seconds (0.1#10.140)