Bikers Brotherhood 1% MC Jadikan Ridwan Kamil Anggota Kehormatan

Kamis, 26 Juli 2018 - 14:23 WIB
Bikers Brotherhood 1% MC Jadikan Ridwan Kamil Anggota Kehormatan
Bikers Brotherhood 1% MC Jadikan Ridwan Kamil Anggota Kehormatan
A A A
BANDUNG - Klub motor tertua dan terkenal di Indonesia yaitu Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia menobatkan Wali Kota Bandung yang juga gubernur Jawa Barat terpilih, Ridwan Kamil sebagai anggota kehormatan. Pria yang akrab disapa Emil ini pun menyambut baik penghargaan tersebut.

El Presidente Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia, Pegi Diar mengatakan, pengukuhan Ridwan Kamil sebagai kandidat anggota kehormatan Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia akan dilaksanakan pada September nanti bertepatan dengan hari ulang tahun ke-30 Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia. "Kami angkat beliau menjadi calon honorary member Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia," katanya lewat keterangan resmi.

Ridwan Kamil sendiri menggelar pertemuan dengan pengurus dan anggota Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia seusai ditetapkan oleh KPU sebagai gubernur Jabar terpilih. Pegi mengatakan, klub motor terbesar dan tertua yang dipimpinnya itu juga memberikan penghargaan atas perhaitan Ridwan Kamil kepada Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia saat menjabat sebagai Wali Kota Bandung.

Pegi pun mengucapkan selamat kepada Ridwan Kamil yang ditetapkan sebagai gubernur Jawa Barat terpilih. Sementara itu, Emil berharap, Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia bisa membantu mengembangkan pariwisata di Jawa Barat. Bahkan ia mengusulkan agar Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia menyewakan motor kepada wisatawan dengan pemandu dari anggota Brotherhood sendiri.

Wisatawan akan merasa tertarik piknik dengan motor jadul, sehingga mereka bisa menyewanya. Ide ini, kata Emil, akan menambah pendapatan bagi klub motor itu sendiri dan pemerintah. "Jadi ada income dari penyewaan motor-motor ini kepada wisatawan dengan guide-nya anggota Brotherhood," sebut Emil.

Dalam kesempatan itu, Emil juga mengaku diminta anggota Bikers Brotherhood 1% MC untuk mempromosikan industri motor custom. Hal ini agar pecinta motor di Jawa Barat meningkat. Permintan itu pun diterima Emil. Ia pun siap bantu mempromosikan industri motor custom setelah dirinya dilantik menjadi gubernur Jawa Barat.

Selain menyewakan motor jadul, Emil juga menawarkan gagasan pariwisata lainnya, yakni membangun museum motor. Hal ini juga dinilai mampu menarik wisatawan ke Bandung. Ia pun berjanji akan mencarikan lokasi untuk museum motor.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9029 seconds (0.1#10.140)