Setelah AS dan Eropa, Hari Ini OnePlus 6T Mampir ke India

Selasa, 30 Oktober 2018 - 17:55 WIB
Setelah AS dan Eropa, Hari Ini OnePlus 6T Mampir ke India
Setelah AS dan Eropa, Hari Ini OnePlus 6T Mampir ke India
A A A
NEW DELHI - OnePlus baru-baru ini secara resmi meluncurkan ponsel cerdas terbaiknya, OnePlus 6T di New York, AS. Ini menjadi momen bersejarah karena setelah lima tahun berdiri, pabrikan China itu akhirnya memasuki pasar empuk AS.

Setelah resmi memasuki pasar AS dan Eropa, OnePlus hari ini menepati janjinya mendistribusikan OnePlus 6T ke India. Tak ada yang membedakan perangkat di AS yang juga dipasarkan ke Eropa dengan India.

Pembedanya hanya ada pada harga. Dilansir dari Giz China, Selasa (30/10/2018), OnePlus 6T di India dibanderol Rp7,9 juta per unit untuk varian dasar RAM 6 GB dan 128 GB penyimpanan bawaan, atau sedikit di bawah harga di Negeri Paman Sam.
Setelah AS dan Eropa, Hari Ini OnePlus 6T Mampir ke India

Terkait handset, Oneplus 6T hadir dengan pembaruan yang lebih besar ketimbang Oneplus 6 pada bulan Mei lalu. Perangkat ini masih mengadopsi desain yang menampilkan "perlawanan" terhadap desain sebagian besar flagship baru-baru ini.

Pertama, Oneplus mengatakan perangkat barunya sekitar 75% lebih kecil menampilkan desain hampi bebas-bezel dengan waterdrop notch (takik kecil seperti tetesan air) di bagian atas layarnya. Beberapa perubahan nyata dalam desain termasuk perubahan dalam posisi pemindai sidik jari dan peningkatan kecerahan layar untuk tampilan luar ruangan yang lebih baik. Mereka juga memutuskan membuang jack headphone yang mendukung headphone USB-C Bullet dengan memanfaatkan paket adaptor USB-C ke 3,5 mm.

Terbungkus dalam bodi kaca, OnePlus 6T dilengkapi layar OLED 6,41 inci dengan resolusi 2340 × 1080 (402ppi) dan rasio aspek 19,5:9. Layarnya sekarang lebih dioptimalkan untuk penggunaan outdoor.

Pabrikan global itu memutuskan menempatkan sensor sidik jarinya di belakang untuk "Screen Unlock" yang pada dasarnya adalah pembaca sidik jari di-display. Meskipun para pengguna belum memastikan seberapa efektifnya hal ini, OnePlus mengklaim pembukaan kunci layarnya merupakan implementasi paling cepat dari otentikasi sidik jari dalam tampilan.
Setelah AS dan Eropa, Hari Ini OnePlus 6T Mampir ke India

Spesifikasi lainnya cukup akrab di industri ponsel flagship. OnePlus 6T menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 845 dengan pilihan varian RAM 6 GB + 128 GB penyimpanan bawaan, dan RAM 8 GB + 256 G tanpa ruang untuk ekspansi.

Perangkat mendapatkan upgrade baterai hanya sedikit, yakni dari 3.300 mAh pada OnePlus 6 ke kapasitas 3.700 mAh. Dengan dash, Oneplus dinyatakan bisa mengisi ulang baterai perangkat dengan cepat.Ponsel canggih ini menggunakan kamera 16 MP f/2.0 di atas layar depannya. Sementara kamera belakang mendapatkan alokasi sensor 16 dan 20 MP f/1.7.
Setelah AS dan Eropa, Hari Ini OnePlus 6T Mampir ke India
Walaupun tampilannya hampir sama seperti Oneplus 6, Oneplus 6T mendapatkan peningkatan HDR dan mode potret, fitur Nightscape baru, dan mode pencahayaan studio baru yang mengenali wajah, serta menyesuaikan pencahayaan guna mensimulasikan pencahayaan profesional.
Perangkat yang akan dijalankan software Android 9.0 ini mulai dijual di Amerika Utara dan Eropa, masing-masing pada 1 dan 6 November. OnePlus 6T untuk versi RAM 6 GB + 128 GB berwarna mirror black dijual Rp8,4 juta; RAM 8 GB + 128 GB warna mirror black dan midnight black seharga Rp8,8 juta; dan RAM 8 GB + 256 GB warna midnight black dilepas Rp9,6 juta.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7046 seconds (0.1#10.140)