Penampakan Smartphone Entry-Level Terbaru Sony Muncul di Internet

Minggu, 17 Februari 2019 - 17:00 WIB
Penampakan Smartphone Entry-Level Terbaru Sony Muncul di Internet
Penampakan Smartphone Entry-Level Terbaru Sony Muncul di Internet
A A A
TOKYO - Kebocoran handphone Sony dalam sebulan terakhir terlihat masif, terlebih menjelang pembukaan MWC. Kebocoran Sony terbaru adalah rangkaian lengkap yang menggambarkan smartphone entry-level terbarunya, yakni Sony Xperia L3.
Penampakan Smartphone Entry-Level Terbaru Sony Muncul di Internet

Render terlihat seperti gambar komputer pertama yang bocor bersama Xperia XA3 dan XA3 Ultra pada Januari lalu. Ponsel ini tidak memiliki "Layar CinemaWide" baru yang sebenarnya diharapkan industri pada XZ4 dan XA3 -sekarang disebut Xperia 10.
Penampakan Smartphone Entry-Level Terbaru Sony Muncul di Internet

Laporan dari laman WinFuture mencantumkan beberapa spesifikasi yang diduga dari L3, termasuk di dalamnya layar 5,7 inci beresolusi HD (720p) dan rasio aspek 18:9. Ada juga pengaturan dua kamera di bodi belakang, masing-masing 13 MP dan 2 MP. Sementara kamera depannya dibekali sensor 8 MP.
Penampakan Smartphone Entry-Level Terbaru Sony Muncul di Internet

WinFuture juga mengungkap keberadaan baterai 3.300 mAh, penyimpanan internal 32 GB, dan RAM 3 GB. Tidak ada yang menyebutkan CPU, tetapi ponsel akan datang dengan Android Oreo 8.1.
Penampakan Smartphone Entry-Level Terbaru Sony Muncul di Internet

Pada bagian render, kita dapat melihat L3 memiliki NFC di bagian belakang, jack headphone 3,5 mm di bagian atas, port USB-C di bagian bawah, dan semua tombol fisik ponsel ada di sisi kanan.
Penampakan Smartphone Entry-Level Terbaru Sony Muncul di Internet

Sedangkan volume suara, tombol daya, dan pemindai sidik jari khusus dipasang di samping. Sisi kirinya memiliki baki untuk kartu SIM/microSD.

Ponsel yang terlihat di render berwarna abu-abu, tapi bocoran menyebut Sony ikut menyediakan warna hitam dan emas. Ponsel ini kemungkinan dikenalkan saat MWC berlangsung di Barcelona, Spanyol dan dijual Rp3,2 juta per unit.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1014 seconds (0.1#10.140)