Oppo Kawinkan 10x Optical Zoom Optik dengan Kamera Sony 48 MP

Kamis, 21 Februari 2019 - 13:00 WIB
Oppo Kawinkan 10x Optical Zoom Optik dengan Kamera Sony 48 MP
Oppo Kawinkan 10x Optical Zoom Optik dengan Kamera Sony 48 MP
A A A
SHENZHEN - Baru-baru ini Wakil Presiden Oppo, Shen Yiren, mengumumkan beberapa detail dari smartphone flagship Oppo berikutnya yang terbilang canggih.

Shen Yiren mengungkap, smartphone tersebut akan hadir dengan kamera 48 MP Sony 48 IMX586 yang sedang tren di industri seluler. Lebih penting lagi, perangkat baru ini dilengkapi teknologi optical zoom Oppo 10x hybrid.

Menurut pengantar resmi, seperti disitat dari laman Phone Arena, Oppo 10x hybrid optical zoom membutuhkan struktur periskop. Teknologi ini menggunakan struktur triple-kamera utama dan telefoto super wide-angle, ultra-clear yang mencakup "perspektif lengkap" dari sudut super lebar hingga telefoto.

Pada kamera utama yang sangat jelas dan sensor telefoto, Oppo juga menyertakan OIS ganda (Optical Image Stabilization). Tujuannya guna memudahkan perangkat mengambil gambar yang jernih dan terang.

Oppo pun mengklaim teknologi optical zoom Oppo 10x hybrid siap untuk diproduksi massal. Mereka menyatakan memiliki kapasitas untuk memproduksi massal teknologi tersebut.

"Pada paruh pertama tahun ini, teknologi zoom kamera berteknologi tinggi akan diproduksi secara massal dan tersedia untuk pembelian," kata Oppo.

Saat ini, konfigurasi terperinci smartphone masih belum jelas. Tetapi diyakini itu adalah perangkat unggulan. Beberapa hari lalu, Shen Yiren mengungkap, Oppo memiliki smartphone Snapdragon 855 yang bakal dirilis tahun ini. Dipercaya smartphone ini akan hadir dengan teknologi optical zoom Oppo 10x hybrid.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9378 seconds (0.1#10.140)