Mengenal Kegunaan Lensa Ultrawide, Wide, dan Standard di Galaxy S10

Rabu, 06 Maret 2019 - 13:01 WIB
Mengenal Kegunaan Lensa Ultrawide, Wide, dan Standard di Galaxy S10
Mengenal Kegunaan Lensa Ultrawide, Wide, dan Standard di Galaxy S10
A A A
JAKARTA - Salah satu alasan yang harus dipertimbangkan saat memilih Galaxy S10 adalah jumlah kameranya. Tren yang ada saat ini memang jumlah kamera pada ponsel semakin banyak.

Galaxy S10e, sedikitnya punya tiga kamera. Sedangkan versi tertinggi Galaxy S10 5G punya 6 kamera, dengan satu kamera khusus untuk kedalaman (depth).

Mengapa harus begitu banyak kamera? Sebenarnya ada dua alasan. Pertama, banyak kamera untuk mencapai efek tertentu misalnya bokeh. Kedua, untuk memberikan ruang lebih besar dalam hal kreativitas.

Hal ini dirasakan KORAN SINDO saat mengunjungi berbagai objek wisata di San Francisco. Fitur kamera ultra wide, wide, dan standar yang dipakai sangat berguna sekali. Mode ultra wide di S10 bisa dibilang terbaik. Tetap piawai di pemcahayaan rendah atau low light.

Lama kelamaan, KORAN SINDO semakin terbiasa ketika melihat sebuah objek. Langsung bisa menentukan menggunakan lensa apa, ultra wide atau standar?

Ketiga mode kamera tersebut juga bisa menjadi ruang berkreasi baru. Ini terjadi saat memotret Golden Gate Bridge. KORAN SINDO jadi terdorong untuk bereksperimen apakah memilih lensa lebar untuk menangkap gambar jembatan keseluruhan, lensa wide untuk jembatannya saja, atau objek mencari dengan latar jembatan. Nah, berikut adalah perbandingan kamera Galaxy S10.

Tiga Kamera Galaxy S10E:

1. Kamera standar (12MP, f/1.5 or f/2.4, optical image stabilization, dual-pixel autofocus).
2. Kamera ultra-wide (16MP, f/2.2, fixed focus).
3. Kamera Selfie (10MP, f/1.9, autofocus).

Empat Kamera Galaxy S10:
1. Kamera standar (12 MP, f/1.5 or f/2.4, optical image stabilization, dual-pixel autofocus)
2. Kamera ultra-wide rear camera (16 MP, f/2.2, fixed focus)
3. Kamera telephoto/portrait rear camera (12 MP, f/2.4, optical image stabilization, phase-detect autofocus).
4. Kamera Selfie (10 MP, f/1.9, autofocus).

Lima Kamera Galaxy S10 Plus:
1. Kamera standar (12 MP, f/1.5 or f/2.4, optical image stabilization, dual-pixel autofocus).
2. Kamera ultra-wide (16 MP, f/2.2, fixed focus)
3. Kamera telephoto/portrait rear camera (12 MP, f/2.4, optical image stabilization, phase-detect autofocus)
4. Kamera Selfie (10 MP, f/1.9, autofocus)
5. Kamera depan RGB depth (8 MP, f/2.2, autofocus)

Enam Kamera Galaxy S10 5G:
Galaxy S10 5G memiliki tambahan satu kamera 3D Depth di bagian belakang. Juga, kamera depan 3D Depth. Fungsinya adalah untuk mengutilisasi jaringan 5G. Sedangkan Galaxy S10 5G tidak tersedia di Indonesia dalam waktu dekat.

Mengenal Jenis-Jenis Kamera di Galaxy S10:
Kamera standar

- Kamera untuk beragam penggunaan dan situasi. Memiliki performa low light terbaik dari semua ponsel Galaxy S10.
Kamera ultra-wide
- Sudut pengambilan gambar yang lebar, memungkinkan lebih banyak obyek yang bisa dimasukkan ke dalam frame. Cocok untuk menangkap arsitektur, langskap, dan foto grup. Juga untuk traveling, lewat 123 derajat dibanding 77 derajat.
Kamera Telephoto/portrait
- Optimal untuk memotret orang, objek, dalam sudut dekat. Termasuk menampilkan efek bokeh.
Kamera Selfie
- Untuk berselfie.
Kamera RGB depth:
- Hanya ada di Galaxy S10+. Kamera depan ini membantu memindai kedalaman juga efek AR dan filter lebih realistis saat melakukan selfie atau merekam lewat kamera depan.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1709 seconds (0.1#10.140)