Empat Tahun Tak Dirilis, Pembaruan iPad Mini Tak Signifikan

Sabtu, 30 Maret 2019 - 05:00 WIB
Empat Tahun Tak Dirilis, Pembaruan iPad Mini Tak Signifikan
Empat Tahun Tak Dirilis, Pembaruan iPad Mini Tak Signifikan
A A A
CUPERTINO - Sudah hampir empat tahun sejak iPad Mini diperbarui terakhir, Apple telah berevolusi cukup signifikan dalam hal teknologi dan lainnya sejak saat itu.

Tahun ini, di saat penjualan Apple merosot, pabrikan meluncurkan pembaruan terhadap iPad Mini. Sayangnya tablet khas iPad 2019 ternyata tak memiliki nilai jual tinggi bagi pasar.

Laman Phone Arena menyebutkan, tidak ada perbedaan mencolok antara iPad Mini 2019 dengan edisi sebelumnya. Berukuran 7,9 inci, perangkat tak membawa perubahan revolusioner.

Yang benar-benar menarik minat pasar dalam perangkat adalah chip A12 yang dibenamkan ke dalamnya. Ini merupakan peningkatan substansial dari A8 yang memperkuat iPad pendahulunya.

Apple bahkan mengiklankan video penyuntingan pada iPad Mini terbaru, yang mungkin juga dibantu oleh dukungan yang baru ditambahkan untuk Pensil Apple. Layar memiliki beberapa peningkatan utama dengan teknologi True Tone, gamut warna lebar (DCI-P3), dan reflektivitas 1,8%.

Di kotak perangkat, pengguna akan mendapatkan Apple iPad Mini (2019), kabel USB, adaptor daya USB, dan panduan ringkas serta keselamatan penggunaan dan perawatan perangkat.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.8648 seconds (0.1#10.140)