China Rancang Kamera CCTV 500MP, Kenali Wajah Meski Dikeramaian

Kamis, 03 Oktober 2019 - 18:02 WIB
China Rancang Kamera CCTV 500MP, Kenali Wajah Meski Dikeramaian
China Rancang Kamera CCTV 500MP, Kenali Wajah Meski Dikeramaian
A A A
BEIJING - China sudah menjadi rumah bagi teknologi pengenalan wajah, dengan perkembangannya yang sangat pesat untuk masalah pengawasan.

Mulai dari mengawasi tindak kriminal, melihat kegiatan pelajar, hingga untuk transaksi. Penggunaan pengenal wajah dapat digunakan untuk semua sarana di China.

Kini, untuk memperkaya senjata pengawasannya, para peneliti dari negara Tirai Bambu itu telah mengembangkan kamera pengenal wajah 500 megapiksel yang mampu menangkap ribuan wajah di sebuah stadion dengan detail sempurna, sebagaimana dikutip dari The Next Web, Kamis (3/10/2019).

Teknologi kamera super ini tak berjalan sendiri, ia juga ditemani dengan artificial intelligence, real-monitoring, dan teknologi cloud.

Layanan cloud camera berbasis AI ini dikembangkan dalam kolaborasi antara Universitas Fudan dan Institut Optik Changchun, Mekanika dan Fisika Akademi Ilmu Pengetahuan Tiongkok di Changchun.

Dengan begini, harapannya kamera pengawas akan dapat membantu aparat keamanan menemukan penjahat serta mencegah terjadinya tindak kriminal

Kota-kota di China merupakan tempat yang paling dipantau di dunia, dengan sekitar 200 juta kamera CCTV mengawasi aktivitas orang-orangnya, sebuah angka yang diprediksi akan naik 213 persen pada tahun 2020 menjadi 626 juta.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9166 seconds (0.1#10.140)