Dibanderol Rp9 Jutaan, iPhone 11 Dipastikan Segera Masuk Indonesia

Sabtu, 16 November 2019 - 17:07 WIB
Dibanderol Rp9 Jutaan, iPhone 11 Dipastikan Segera Masuk Indonesia
Dibanderol Rp9 Jutaan, iPhone 11 Dipastikan Segera Masuk Indonesia
A A A
JAKARTA - iPhone 11 dan iPhone 11 Pro dipastikan resmi masuk ke Indonesia akhir tahun nanti. Hal tersebut disampaikan oleh Teletama Artha Mandiri (TAM), anak usaha Erajaya Group.

Director Marketing and Communication Erajaya Group Djatmiko Wardoyo mengatakakan pada 6 Desember 2019 mendatang, iPhone 11 series akan masuk ke Indonesia melalui jaringan riel Erajaya seperti iBox, Erafone dan Urban Republic.

Selain itu ponsel premium dari Apple ini juga akna dijual di ritel partner Apple lainnya seperti Story-i dan mE Gallery di seluruh Indonesia.

"Teletama Artha Mandiri (TAM), anak usaha Erajaya Group, akan segera menghadirkan iPhone terbaru dan tercanggih yaitu iPhone 11 Pro Max, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 pada tanggal 6 Desember 2019," ujar Djatmiko dalam keterangan tertulisnya kepada SINDOnews, Sabtu (16/11/2019).

Apple akhirnya resmi mengumumkan trio iPhone 11 pada Rabu dini hari (11/9/2019). Ketiganya hadir dengan nama iPHone 11, iPHone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max.

Sama seperti iPhone 11 standar, model iPhone 11 Pro baru akan menampilkan chipset A13 Bionic. CPU ini memiliki transitor 1 triliun per detik.

Berbicaya soal kamera, ponsel dilengkapi tiga kamera utama di bagian belakang. Kamera utamanya 12 MP wide angle (f/1.8). Lalu ada kamera ultra wide angle 120 derajat berukuran 18 MP (f/2.4), dan telephoto 12 MP (f2.0).

Saat peluncuran iPhone 11 Pro dilepas mulai USD999 atau Rp14 juta. Sedangkan iPhone 11 Pro Max dibanderol mulai USD1.099 atau Rp15,4 juta.

Pada varian terendah dari seri ini yakni iPhone 11 dibandrol mulai dari USD 699 atau sekitar Rp 9,8 juta.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6796 seconds (0.1#10.140)