Kualitas Foto Ponsel Pintar Sony Bakal Setara SLR

Rabu, 27 November 2019 - 13:37 WIB
Kualitas Foto Ponsel Pintar Sony Bakal Setara SLR
Kualitas Foto Ponsel Pintar Sony Bakal Setara SLR
A A A
JAKARTA - Sony telah mengumumkan rencana masa depan perusahaan. Salah satu poinnya, mengenai keberhasilan perusahaan menemukan solusi bagi kamera di ponsel pintar miliknya. Hal itu diungkapkan perusahaan dalam sebuah pertemuan dengan media di China.

Menurut salah satu pejabat perusahaan, permintaan untuk meningkatkan kualitas kamera yang lebih bagus lagi, ternyata melebihi perkiraan perusahaan. Raksasa teknologi asal Jepang itu memiliki kamera Soxy IMX586 48MP, yang hadir sebagai perangkat kelas menengah dan unggul pada 2019.

Namun, kualitas 48MP hanyalah pemicu bagi segmen kamera yang sedang tumbuh sangat pesat. Mungkin di tahun-tahun berikutnya, banyak produsen ponsel pintar yang akan menyematkan kamera 64MP dan 108MP.

Untuk itu, Sony tidak mau kehilangan ruang dalam komepetisi. Tahun depan, sensor kamera buatan Sony dapat mendukung HDR, low-light, auto-focus, dan high-speed focus yang lebih baik lagi. Bahkan, Sony berencana menyematkan teknologi agar foto yang dihasilkan ponsel pintarnya setara dengan kamera SLR.

Padahal, hingga saat ini belum ada komponen di ponsel pintar yang mampu setinggi kamera SLR. Namun, mengutip dari laman GizChina, Rabu (27/11/2019), Sony mengklaim akan menggunakan chip dengan ukuran yang lebih besar dan beberapa teknologi lainnya.

Selain itu, Sony juga berencana menghadirkan kamera yang bisa membuat objek saat difoto terlihat tajam dengan latar belakang buram. Perusahaan sedang mengembangkan teknologi AF Pixel dan HDR+ Auto-focus. Kedua teknologi ini dapat meningkatkan kecepatan fokus meski dalam kondisi minim cahaya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7190 seconds (0.1#10.140)