MWC 2020 Batal, Bagaimana Nasib Handphone yang Dijadwalkan Rilis?

Selasa, 18 Februari 2020 - 22:21 WIB
MWC 2020 Batal, Bagaimana Nasib Handphone yang Dijadwalkan Rilis?
MWC 2020 Batal, Bagaimana Nasib Handphone yang Dijadwalkan Rilis?
A A A
BARCELONA - MWC 2020 resmi telah dibatalkan. Lalu bagaimana dengan nasib handphone yang dijadwalkan meluncur di pameran tersebut?

Sebagai pameran ponsel terbesar di dunia, banyak model baru dijadwalkan diluncurkan di Barcelona, Spanyol, kota tempat Mobile World Congress atau MWC digelar. Pembatalan akibat mewabahnya virus Corona mau tak mau membuat perusahaan smartphone mengubah rencananya.

Terkait pembatalan MWC 2020, melansir situs berita teknologi GSM Arena, berikut daftar handphone baru yang batal meluncur di Barcelona dan nasibnya sekarang:

Sony Xperia 1.1, 5 Plus (24 Februari)
Jajaran flagship dan mid-ranger Sony akan diumumkan sesuai jadwal, yakni 24 Februari. Namun pengenalannya dilakukan secara live streaming, alih-alih menggelar acara di Barcelona.
MWC 2020 Batal, Bagaimana Nasib Handphone yang Dijadwalkan Rilis?

Xperia 1.1 dan Xperia 5 Plus diharapkan akan menghadirkan peningkatan kamera yang signifikan dengan membawa sensor 64 MP dan video 8K HDR. Fitur akan menjadi tontonan menarik untuk dinikmati di layar HDR 4K Xperia 1.1. Layar Xperia 5 Plus sendiri akan menggunakan penampang seluas 6,6 inci, tetapi kemungkinan tetap dengan resolusi sub-4K.

Lineup itu juga menjadi ponsel 5G pertama Sony. Sedangkan Sony mid-range akan diwakili oleh Xperia 9, yang juga akan menampilkan kemampuan jaringan 5G berkat chipset Snapdragon 765.

Oppo Find X2 (Maret)
Oppo seharusnya mengungkap Find X2. Ponsel andalannya barunya yang ditenagai Snapdragon 865 dan didukung layar refresh rate 120Hz dan pengisian cepat 65W.

Smartphone akan memiliki kamera punch-hole karena teknologinya masih belum siap menerapkan fitur sensor dibalik layar seperti yang digaungkan sebelumnya. Peluncuran resminya telah mundurkan ke bulan Maret.

Realme X50 Pro 5G (24 Februari)
Unit realme X50 Pro 5G merupakan versi handphone unggulan realme untuk ponsel 5G pertamanya. Dengan layar 90Hz dan pengisian cepat 65W, smartphone tersebut akan menjadi salah satu rilis terbesar di segmen flagship terjangkau. X50 Pro rencanya akan diluncurkan secara online pada 24 Februari.
MWC 2020 Batal, Bagaimana Nasib Handphone yang Dijadwalkan Rilis?

LG G9 dan V60 ThinQ
LG telah menyiapkan V60 ThinQ untuk MWC, yakni ponsel 5G dengan aksesori layar ganda pengganti V50. Rencananya perusahaan bakal mempromosikan V60 di Amerika Utara dan Eropa Barat, guna meningkatkan penjualan di era kebangkitan jaringan 5G.

Selain V60 ThinQ, LG pada ajang yang sama juga seharusnya melepas LG G9. Smartphone ini ditujukan untuk pasar yang lebih sensitif terhadap harga.

LG G9 dan V60 ThinQ segera diluncurkan di acara terpisah. Tetapi publik seluler sampai sekarang belum mendapatkan informasi tanggal atau bahkan jangka waktu kapan handphone mau dirilis.

Xiaomi Mi 10
Xiaomi meluncurkan Mi 10 dan Mi 10 Pro pekan ini dan direspons baik oleh konsumen China. Duo handphone kelas unggulan seharusnya dikenalkan perusahaan di MWC dan mengumumkan rincian tentang peluncuran globalnya. Sampai sekarang belum ada kabar pasti kapan penjadwalkan ulang pengenalan globalnya segera dilakukan.
MWC 2020 Batal, Bagaimana Nasib Handphone yang Dijadwalkan Rilis?

Nokia
Rencananya HMD menggelar acara konferensi pers di MWC pada 23 Februari. Mengingat pameran akbar ponsel itu dibatalkan, maka pabrikan akan menggantinya dengan serangkaian acara Nokia Live.

Mereka akan menampilkan demonstrasi teknologi 5G, tetapi di luar itu perusahaan belum mengkonfirmasi daftar perangkat baru yang akan diluncurkan di Barcelona.

Nokia 9.2 sepertinya masih jauh dari kata peluncuran karena HMD bekerja pada chipset Snapdragon 865. Bahkan menyiapkan kamera yang dibenamkan ke dalam layar agar menciptakan layar full-view yang sempurna. Namun sepertinya baru Nokia 5.2 yang siap untuk digunakan.

vivo Apex 2020
Raksasa teknologi China, vivo, dikabarkan memiliki konsep handphone terbaru, Apex 2020, yang disiapkan untuk unjuk gigi di MWC. Karena pameran dibatalka, maka peluncurannya ditunda hingga batas waktu yang tidak ditentukan.

Sedikit yang diketahui tentang Apex baru ini, tapi model 2019 telah menjadi salah satu ponsel bebas lubang pertama.

ZTE Axon 10s Pro
ZTE Axon 10s Pro adalah ponsel cerdas bertenaga yang ramah bujet dengan chipset Snapdragon 865, UFS 3.0 dan LPDDR5, plus konektivitas 5G dan WiFi 6.

Smartphone ini telah resmi hadir di Cina dan kehadiran perusahaan di MWC menjanjikan ketersediaan yang lebih luas kepada konsumen dunia. Tapi ZTE jauh hari sebelum panitia membatalkan MWC 2020, mereka sudah memutuskan untuk membatalkan kehadirannya di sana. Belum ada detail tentang apa yang akan terjadi dengan pendistribusian perangkat ke pasar global pascabatalnya MWC.

Huawei Mate Xs

Publik seluler telah mendengar rumor tentang Huawei Mate Xs, upgrade dari ponsel layar lipat pertama perusahaan dengan chipset terbaru, Kirin 990. Kita berharap dapat melihat perangkat di MWC bersama kehadiran tablet baru, laptop dan berbagai aksesoris sebagai tambahan hingga pengungkapan Huawei P40 pada bulan Maret.

Raksasa manufaktur China itu sampai sekarang belum mengumumkan bagaimana mereka akan meluncurkan perangkat yang sudah disiapkannya pascapembatalan MWC.

TCL dan Alcatel
TCL sudah menjadwalkan pengungkapan ponsel bermerek baru serta model berlogo Alcatel. Perusahaan masih mempertimbangkan apa yang harus dilakukan sekarang karena MWC telah dibatalkan. Awalnya, pabrikan berencana tak menggelar konferensi pers dan hanya menunjukkan perangkat baru di stannya.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1015 seconds (0.1#10.140)