Galaxy Note20 Ultra Gunakan AI untuk Hemat Penggunaan Baterai

Jum'at, 04 September 2020 - 20:56 WIB
loading...
Galaxy Note20 Ultra Gunakan AI untuk Hemat Penggunaan Baterai
Galaxy Note20 Ultra memiliki banyak teknologi canggih yang membuat baterai menjadi lebih hemat. Foto-foto: Sindonews/danang arradian
A A A
JAKARTA - Logikanya, semakin banyak fitur, semakin cepat performa, dan semakin nyaman digunakan, otomatis waktu yang dihabiskan oleh pengguna di ponsel mereka pun semakin lama.Otomatis, baterai pun bekerja lebih keras. Di atas kertas, Galaxy Note20 Ultra tersebut dibekali baterai 4.500 mAh dengan fast charging 25 watt. Pengisian dayanya sebenarnya sudah sangat cepat. BACA JUGA:Segudang Cara Seru Bermain dengan Galaxy Note20 Ultra

Meski demikian, selalu ada opsi agar baterai di smartphone bisa tetap awet. Nah, berikut adalah sejumlah tips yang bisa membantu mengurangi kinerja baterai di Galaxy Note20 Ultra.

Sehingga power users—sebutan pengguna Galaxy Note—tidak perlu membawa-bawa power bank walaupun seharian beraktivitas penuh.

KURANGI KECERAHAN LAYAR

Layar merupakan komponen yang haus energi. Apalagi dengan perangkat yang memiliki layar besar dan tajam (yang juga punya lebih banyak piksel).

Hanya ada dua momen ketika harus menggunakan layar Galaxy Note20 Ultra dengan kecerahan 100 persen. Pertama, siang hari. Kedua, tepat jam 12 siang ketika matahari di atas kepala.

Selebihnya, kurangi kecerahan layar ke angka 75 persen atau kurang. Mudah kok, masuk ke Settings > Display atau menggeser notifikasi layar.

BACA JUGA:Ngevlog dengan Galaxy Note20 Ultra, S Pen Bisa Ngedit, Bisa Juga Jadi Remote

TUTUP APLIKASI BOROS BATERAI
Galaxy Note20 Ultra Gunakan AI untuk Hemat Penggunaan Baterai

Dengan Galaxy Note20 Ultra, pengguna bisa mengoptimalkan beragam aplikasi produktif. Misalnya S Note, Canva, atau Adobe Lightroom. Meski demikian, terkadang banyak aplikasi lain yang sudah tidak digunakan, tapi masih tetap berjalan diam-diam. Nah, aplikasi seperti inilah yang harus ditutup.

Caranya mudah sekali. Masuk ke Settings > Device Care > Battery kemudian pilih aplikasi mana yang ingin di tutup. Misalnya Google Maps atau Waze yang lupa ditutup meski kita sudah sampai kantor atau tempat meeting.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2142 seconds (0.1#10.140)