Cadillac Escalade Bisa Dikendarai dengan Kaca Depan Tertutup

Senin, 26 Oktober 2020 - 10:39 WIB
loading...
Cadillac Escalade Bisa Dikendarai dengan Kaca Depan Tertutup
Cadillac Escalade baru tidak hanya memiliki tampilan yang super mewah tapi juga teknologi super keren. Foto / Netcarshow
A A A
JAKARTA - Cadillac Escalade baru ternyata bisa dikendarai dengan kaca depan tertutup. Pengemudi tetap bisa mengendarai mobil baru itu dengan normal meski pandangannya terhalang oleh kaca depan yang sengaja ditutup.

Pengemudi justru tetap bisa melihat kondisi jalan yang dia tempuh berkat teknologi canggih yang ada di mobil yakni Navigasi Realitas Buatan (Augmented Reality Navigation) dan layar kurva OLED. Kelebihan itu sendiri diuji langsung oleh kanal YouTube, The Fast Lane Truck yang memang penasaran dengan dua teknologi ajaib itu. Pasalnya dua teknologi yang dimiliki oleh Cadillac Escalade itu merupakan yang pertama di dunia. Layar kurva OLED yang ada di belakang palang kemudi Cadillac Escalade mampu menampilkan gambar dengan resolusi tingi mendekati nyata. (Baca juga : Rezvani TANK Military Edition Setara dengan The Beast Donald Trump )





Sementara Navigasi Realitas Tertambah dilengkapi dengan sembilan kamera yang ada di sekeliling mobil. Dua di antaranya ditaruh di dalam kaca mobil depan yang menghadap ke jalan. Berkat ketujuh kamera itu, Navigasi RealitasTertambahtidak hanya bisa menampilkan kondisi mobil dari atas atau (Bird Eye View) tapi juga mampu menampilkan kondisi jalan yang akan dilalui oleh mobil.

Nah kombinasi dua teknologi itulah yang kemudian memudahkan pengemudi bisa menjalankan mobil meski kaca depan ditutup. Pasalnya seluruh kondisi jalan yang dilalui akan muncul di layar kurva OLED yang ada di balik palang kemudi Cadillac Escalade.

Saat dicoba juga tidak ada jeda sama sekali antara kondisi jalan yang dilalui dengan tampilan layar. Selain itu ketika mobil memang sedikit terombang-ambing karena kondisi jalan yang bergelombang, tampilan layar justru tidak ikut bergoyang atau tetap stabil. Bahkan mereka bisa mengendarai mobil seperti biasa hingga kecepatan 97 kilometer per jam. (Baca juga : Apple dan Porsche Siapkan Kabin Taycan Jadi Studio Karaoke )

Cadillac Escalade Bisa Dikendarai dengan Kaca Depan Tertutup


Hanya saja perlu diingat pengujian itu dilakukan di area tertutup. Tentu akan sangat berbeda jika di lakukan di jalanan umum. Tapi setidaknya jika memang keadaan mendesak, Anda memang masih bisa mengendarai mobil ini apabila kaca depan rusak.

Sebelumnya Presiden Cadillac Steve Carlisle mengatakan kehadiran teknologi canggih yang ada di Cadillac Escalade baru membuktikan mobil ini memiliki posisi yang sangat berbeda dengan kompetitornya. "Teknologi yang ekslusif membuat mobil ini jadi luar biasa," ucapnya.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2708 seconds (0.1#10.140)