11 Tahun Beroperasi, CentrePark Ternyata Sudah Parkirin 1,2 Miliar Kendaraan

Jum'at, 13 November 2020 - 15:14 WIB
loading...
11 Tahun Beroperasi, CentrePark Ternyata Sudah Parkirin 1,2 Miliar Kendaraan
Charles Oentomo, Presiden Direktur CentrePark (2 dari kiri) bersama para direksi berswafoto dengan Pandu Patria Sjahrir selaku Komisaris CentrePark Group (batik) yang juga Komisaris PT Bursa Efek Indonesia (BEI). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Bulan November tahun ini menjadi momen teristimewa bagi PT Centrepark Citra Corpora ( CentrePark Group ). Sebab perusahaan manajemen perparkiran ini merayakan hari jadinya yang ke-11, setelah resmi beroperasi di Indonesia sejak 2009. (Baca juga: Jukir CentrePark Kembalikan Dompet Temuan Berisi Jutaan Rupiah ke Pemiliknya )

Perayaan ulang tahun yang jatuh kemarin, 12 November 2020, dilakukan secara virtual dan dipimpin langsung President Director CentrePark Group Charles Oentomo, Chief Financial Officer CentrePark Group Chris Haryadi, Chief Operasional Officer CentrePark Group Adriatik Harisnanda, serta sejumlah jajaran manajemen CentrePark.

Momen kali ini menjadi momen yang tak terlupakan lantaran dirayakan ketika Indonesia tengah dilingkupi wabah COVID-19. Melalui tema “We Love CentrePark”, rasa syukur segenap karyawan dan jajaran manajemen CentrePark diwujudkan dengan semangat dan kesadaran diri tentang kesehatan. Sebab ini menjadi hal penting untuk tetap bergerak dan berinovasi di masa sekarang.

Tema tersebut juga menyiratkan makna bahwa segenap karyawan CentrePark perlu bekerja lebih optimal dan efisien, sehingga dapat memberikan energi kebaikan dalam rangka menopang pencapaian kinerja bisnis CentrePark. Lebih luas lagi, dalam skala nasional, energi positif CentrePark tersebut diharapkan dapat menyatu dengan energi kebaikan dari segenap elemen bangsa lainnya untuk menjadikan Indonesia yang lebih baik di era kenormalan baru.

Selama kurang lebih 11 tahun berkiprah di industri perparkiran Indonesia, CentrePark telah berhasil mencapai lebih dari 410 titik yang tersebar di lebih dari 45 kota di penjuru Indonesia. Ucapan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya disampaikan kepada puluhan juta pemilik kendaraan dan mitra-mitra CentrePark atas kepercayaannya, sehingga pihaknya mampu tumbuh sebagai manajemen parkir nasional terfavorit di Indonesia.

“Menandai tahun kesebelas ini, kami akan terus menyempurnakan seluruh ekosistem kami sehingga dapat menghadirkan pelayanan lebih baik dan inovatif bagi para konsumen, juga memberikan nilai tambah serta hasil yang terbaik bagi mitra pemilik properti,” ungkap Charles Oentomo, President Director CentrePark Group, dalam perayaan 11th Anniversary of CentrePark di Jakarta.

Tercatat, CentrePark telah menerima lebih dari 1,2 miliar unit kendaraan bermotor yang parkir di area publik yang dikelolanya di seluruh Indonesia selama tahun ke-11 beroperasi. Pihaknya juga membuka lebih dari 5.000 lapangan pekerjaan di bidang manajemen perparkiran.

“Harapan kami, CentrePark mampu menjadi perusahan perparkiran pilihan buat semua orang, yang bisa membawa dampak positif bagi semua orang yang bekerja di dalamnya dan memberikan kontribusi dalam membangun sumber daya manusia terampil, juga mampu bersaing dengan perusahaan global sehingga membawa nama baik bangsa Indonesia,” timpal Chris Haryadi, Chief Financial Officer CentrePark Group dalam kesempatan yang sama.

Sementara itu, Charles menuturkan, proses bisnis tengah berhadapan langsung dengan situasi dan kondisi pandemik COVID-19. Perkembangan pandemik juga berdampak langsung terhadap kinerja dan kapasitas mitra khususnya pengembang properti, sehingga berpotensi mengganggu kinerja perusahaan dan stabilitas sistem keuangan di perusahaan, yang memengaruhi pertumbuhan ekonomi nasional.

Oleh karena itu, sikap sense of crisis hendaknya mulai tertanam dalam benak pelaku bisnis, termasuk CentrePark, seiring dengan dimulainya aktivitas bekerja yang optimal di era kenormalan baru ini. "Tentu saja, kami harus mempersiapkan dan melengkapi added value berupa rasa aman dan nyaman untuk para konsumen dalam menerapkan segala aktifitas sosial di era new norm seperti ini. Ini saatnya untuk mengubah pola dan cara bekerja yang lebih dari biasanya (extraordinary), dengan lebih giat, lebih keras, dan lebih cerdas lagi dari hari-hari sebelumnya, guna melakukan akselerasi pencapaian target bisnis serta mempertahankannya agar kinerja CentrePark meningkat kembali,” papar Charles.

Meski pandemi yang terjadi di tahun 2020 turut menekan industri perparkiran secara signifikan, CentrePark dengan teknologi sebagai DNA-nya mampu merespons dengan memperkuat operasional, serta memberikan pengalaman menitipkan kendaraan lebih aman, tenang dan contactless. Komitmen ini diwujudkan melalui beberapa inisiatif seperti fitur in (masuk) dan out (keluar) kendaraan tanpa sentuhan, serta integrasi e-wallet OVO, DANA, GoPay dan T-Cash di aplikasi Parkee; yang memastikan penerapan protokol kesehatan dan keselamatan dalam operasional parkir secara komprehensif.

Momen ulang tahun ini juga dinilai menjadi waktu yang baik bagi CentrePark untuk mengevaluasi seluruh operasional bisnisnya, sekaligus menghadirkan berbagai inovasi. “Harus tetap optimis dan percaya diri, perbanyak komunikasi secara intensif dengan client dan team internal. Sampaikan dengan jujur dan terbuka mengenai permasalahan dan kendala yang perusahaan hadapi, sehingga kepercayaan tersebut bisa tumbuh dari setiap stakeholder yang berhubungan dengan CentrePark,” pungkas Charles. (Baca juga: Duh, Mahasiswi di Denpasar Jatuh ke Pelukan TNI Gadungan )
(iqb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1444 seconds (0.1#10.140)