Dynamic Shield Pajero Sport Facelift Ujian Berat Fortuner 2020

Minggu, 28 Juni 2020 - 19:30 WIB
loading...
Dynamic Shield Pajero Sport Facelift Ujian Berat Fortuner 2020
TOYOTA fORTUNER FACELIFT 2020 VS Mitsubishi Pajero Sport Facelift. FOTO/ IST
A A A
TOKYO - 11 Bulan usai Mitsubishi Pajero Sport facelift hadir, Toyota Fortuner facelift resmi meluncur di Thailand 4 Juli 2020. Versi penyegaran Pajero Sport dirilis di Thailand pada bulan Juli 2019 lalu.

Beberapa perubahan juga diterapkan pada mobil ini. Hal yang paling menonjol adalah perubahan fascia depaannya yang menerapkan bahasa desain Mitsubishi terbaru, Dynamic Shield sehingga Pajero Sport ini memiliki wajah depan yang serupa dengan Triton. BACA JUGA - Beda Jauh dari yang Sekarang, Toyota Fortuner 2020 Terlihat di Dealer-Dealer

Perubahan lainnya juga ditemukan pada bagian interiornya. Terlihat Pajero Sport versi penyegaran ini kini menggunakan aksen Black Piano menggantikan Wood Panel seperti versi terkini. Tak hanya itu, headunit serta pengaturan AC juga mengalami pembaruan. BACA JUGA - Siap diproduksi, Suzuki Pastikan Pasar Motor Listrik Masih Belum Jelas

Bagian menarik lainnya yakni hadirnya knob putar di bagian konsol tengah.Knob ini disinyalir memiliki fungsi untuk mengatur sistem hiburan layaknya sistem I-Drive milik BMW atau MZD Connect milik Mazda. Sementara di bagian lainnya, instrument cluster-nya juga menggunakan layar full digital.

Tepat 11 bulan setelahnya, Toyota Fortuner juga mendapatkan refreshment di negeri gajah putih tersebut. Hal ini meliputi bagian eksterior hingga fitur-fitur yang berada di bagian kabin. Menarinya, varian termahal SUV Ladder Frame Toyota ini kini menerapkan fitur keselematan canggih, Toyota Safety Sense.

Di bawah ini adalah komparasi mobil secara mendetail, berdasarkan harga, spesifikasi dan fitur untuk Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner saat ini. Harga Mitsubishi Pajero Sport berkisar antara Rp 491,5 - Rp 702 Juta. Sementara Toyota Fortuner dihargai Rp 492,95 - Rp 685,05 Juta. Secara spesifikasi, Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4x2 MT, memiliki mesin 2477 cc, sementara Toyota Fortuner 2.4 G MT memiliki mesin berkapasitas 2393 cc.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2352 seconds (0.1#10.140)